Seorang balita berusia tiga tahun berinisial RMR di Bekasi tewas setelah dianiaya oleh kedua orang tuanya, Aidil Zacky Rahman (19) alias Zack, dan Sinta Dewi (22). Penganiayaan terjadi di sebuah ruko di Kampung Jatibaru, Kelurahan Setiadarma, Tambun Selatan, Kabupaten Bekasi, Minggu (5/1/2025).
Polisi menyebut penganiayaan bermula karena kekesalan pelaku terhadap korban yang muntah di teras sebuah minimarket, lokasi tempat mereka sehari-hari mengemis. “Motifnya emosi. Pelaku kesal karena ditegur oleh karyawan minimarket dan diminta membersihkan muntahan anaknya,” kata Dirreskrimum Polda Metro Jaya, Kombes Pol Wira Satya Triputra, dalam konferensi pers, Senin (13/1/2025).
Setelah kembali ke ruko, Aidil menghirup lem aibon yang sebelumnya dibeli di minimarket. Dalam kondisi tersebut, Aidil dan Sinta meluapkan kekesalan kepada korban dengan melakukan penganiayaan fisik.
Penganiayaan berlangsung keji. Menurut keterangan polisi, Sinta memulai dengan menampar mulut korban dua kali, mencubit paha korban tiga kali, lalu ikut menghirup lem aibon. Aidil kemudian menambah kekerasan dengan menarik tangan korban secara kasar, menampar keras pipi korban, dan memukul pantatnya dengan kemoceng.
Tidak berhenti di situ, Aidil menendang dada korban hingga jatuh dalam posisi duduk. Ia kembali menendang pipi kiri korban hingga kepala korban membentur pintu besi rolling door ruko. Akibatnya, korban mengalami sesak napas dan tidak sadarkan diri.
Keesokan harinya, Senin pagi (6/1/2025), korban ditemukan tidak bernyawa dengan kondisi tubuh kaku. Untuk menyembunyikan kejahatannya, pasangan suami istri itu membungkus jasad korban dengan kain sarung dan menyembunyikannya di ruko kosong sebelum melarikan diri ke Karawang.
Jasad korban ditemukan oleh saksi yang melihat kejahatan tersebut. Polisi kemudian menangkap Aidil dan Sinta di SPBU Karawang pada Rabu (8/1/2025).
Dari hasil pemeriksaan, ditemukan luka lecet pada pipi kiri korban, memar di telinga, benjolan di kepala belakang, serta bekas sundutan rokok di beberapa bagian tubuh korban. Tragedi ini menambah daftar panjang kasus kekerasan terhadap anak.
Sumber :
https://rm.id/nonton-video/nasional/250586/kronologi-orang-tua-di-bekasi-aniaya-anaknya-hingga-tewas