polemik lagu “bayar,bayar,bayar”, vokalis band sukatani dipecat dari sekolah, benarkah bukan karena lagunya ?

Author PhotoNadia Nurhalija, S.H
25 Feb 2025
29844-sukatani-band

 

Novi Citra Indriyati, vokalis band Sukatani, resmi diberhentikan dari jabatannya sebagai guru di Sekolah Dasar Islam Terpadu (SD IT) Mutiara Hati, Banjarnegara, Jawa Tengah. Pemecatan tersebut dilakukan pada 6 Februari 2025, sebelum lagu “Bayar Bayar Bayar” yang berisi kritik terhadap institusi kepolisian viral di media sosial.

Kepala SD IT Mutiara Hati, Eti Endarwati, menegaskan bahwa pemecatan Novi tidak berkaitan dengan kontroversi lagu tersebut, melainkan karena pelanggaran kode etik sekolah yang berhubungan dengan syariat Islam. “Betul diberhentikan, tetapi yang menjadi masalah bukan lagu atau peristiwa viralnya. Yang dilanggar adalah kode etik, terutama yang berkaitan dengan syariat Islam,” ujar Eti, Sabtu (22/2/2025).

Eti menjelaskan bahwa Novi melanggar aturan sekolah terkait pakaian yang sesuai dengan ketentuan Islam. Pihak sekolah menemukan unggahan di media sosial yang menunjukkan bagian aurat Novi terbuka. “Kode etik sudah disosialisasikan sejak awal mendaftar, dan beliau sudah tahu konsekuensinya,” tambahnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Pendidikan, Kepemudaan, dan Olahraga (Dindikpora) Kabupaten Banjarnegara, Teguh Handoko, membenarkan bahwa status Novi dalam Data Pokok Pendidikan (Dapodik) sudah dinonaktifkan sejak 6 Februari 2025. “Namun, apakah karena dipecat atau mengundurkan diri, kami belum tahu karena itu merupakan wewenang pihak yayasan,” katanya.

Di sisi lain, lagu “Bayar Bayar Bayar” yang dinyanyikan band Sukatani tetap menjadi sorotan. Polisi menegaskan bahwa tidak ada intervensi dalam penarikan lagu tersebut dari platform musik digital. “Kami tidak ada intervensi untuk menarik karya. Silakan diedarkan,” kata Kabid Humas Polda Jateng, Kombes Pol Artanto.

Polemik ini memicu aksi solidaritas dari berbagai pihak. Ratusan orang berkumpul di Alun-Alun Purbalingga dalam aksi bertajuk #KamiBersamaSukatani untuk mendukung kebebasan berekspresi. Para peserta aksi menegaskan bahwa kritik melalui musik harus dihormati dan dilindungi.

sumber :

Fakta Pemecatan Vokalis Sukatani dari Guru SD, Dilakukan Sebelum Lagu Bayar Bayar Bayar Ditarik – TribunNews.com

Vokalis Band Sukatani Dipecat dari Sekolah, Bukan karena Lagu “Bayar Bayar Bayar”, tapi… Halaman all – Kompas.com

Artikel Terkait

Rekomendasi